Tips Merawat Gigi ala Zact
06 December 2021
Share:

Pastinya kamu memiliki banyak aktivitas dirumah. Bangun tidur langsung meeting dan ketika malam lupa mengosok gigi karena mengantuk. Bagaimana cara kalian merawat kesehatan gigi?

Tidak perlu khawatir, Zact mau membagikan tips bagi kalian yang merasa kesulitan untuk merawat kesehatan gigi setiap harinya.

Nah, inilah Tips praktis merawat kesehatan Gigi ala Zact :


Rutin berkumur dengan air putih ataupun penyegar

Setelah mengonsumsi makanan atau minumanm, kamu dapat berkumur dengan air putih untuk menghilangkan noda di gigi. Selain itu juga dapat menggunakan penyegar mulut untuk menyegarkan nafas anda.

Berkumur dengan air jahe

Caranya dengan memarut jahe dan meniriskan airnya, lalu gunakan air perasan jahe untuk berkumur atau dioleskan ke gigi. Kandungan anti bakteri pada jahe akan membersihkan noda di gigi.

Menyikat gigi dengan benar, 2 kali sehari

Sempatkanlah waktu pagi hari dan malam hari sebelum tidur. Jika ada makanan terselip di gigi, anda bisa membersihkannya dengan benang gigi atau dental floss.

Rutin periksa gigi ke Dokter

Perlunya secara berkala melihat kondisi gigi anda dari dokter, apalagi untuk anda yang memiliki permasalahan pada gusi ataupun susunan gigi yang tidak teratur.

Konsumsi makanan dengan bijak

Kurangi mengonsumsi coklat ataupun gula saat malam hari, yang menyebabkan adanya kesempatan bagi noda tersebut tertinggal di antara gigi. Makanlah dengan nutrisi yang cukup dan minum vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh. Karena dari asupan sehari-hari yang masuk akan membuat tubuh lebih sehat dan pastinya akan berpengaruh terhadap kesehatan gigi.

Pilih pasta gigi yang tepat

Pasta gigi yang tepat dapat memaksimalkan perawatan gigi, karena kebiasaan setiap orang dan juga kondisi gigi yang berbeda-beda. Bagi kalian yang sangat sering mengonsumsi kopi, teh dan merokok perlu adanya pola hidup yang baik dan memilih pasta gigi yang tepat. Gunakan Zact sebagai pilihan pasta gigi kamu. Karena khasiat yang terkandung dalam Zact memiliki 3 kali stain fighter untuk membantu mengurangi noda di gigi akibat dari mengonsumsi kopiteh, dan rokok.

Dengan cara itu, kamu tidak khawatir lagi dengan masalah noda kuning pada gigi yang membandel dan menambah kepercayaan diri Anda lewat senyum yang cemerlang.

Keep healthy and stay safe ~