Trend Hijab 2023 yang Bisa Jadi Inspirasimu
06 April 2023
Share:

Busana muslim khususnya hijab di tahun 2023 semakin berinovasi. Beragam jenis bahan dan warna membuat banyak pilihan untuk dapat di mix and match dengan OOTD mu. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dimana fashion hijab terbatas pada gaya tradisional dan warna konservatif, kini semakin berkembang. Apa saja sih trend hijab di tahun ini yang bakalan viral dan akan sering di check out di akun akun e-commerce? Cari tahu jawabannya di artikel ini, ya!



1. Hijab Motif





Hijab bercorak memang gak pernah gagal untuk bisa menunjukan vocal point pada OOTD mu. Kamu dapat memilih motif dan bahan hijab yang nyaman agar tidak membuat gerah sehingga lebih nyaman dalam beraktivitas.



2. Hijab Plisket





Trend hijab plisket muncul sejak pertengahan tahun lalu dan kini jadi semakin populer, karena hijab plisket ini tampak membentuk ‘motif’ yang casual. Selain perawatannya yang cukup mudah, tidak perlu disetrika karena bahan hijab plisket tidak mudah lecek, banyak yang menyukai hijab model ini karena super simpel dan anti ribet!



3. Hijab Instan





Yang mendadak emang gak pernah bisa kita prediksi! Tiba-tiba ada kurir paket di depan rumah, tiba-tiba ada zoom meeting, tiba-tiba ada tamu. Hijab instan jadi penyelamat karena sifatnya yang ‘sat..set..sat..set’ – tinggal masukan kepala ke dalam hijab, lalu ikat kedua tali di belakang kepala. Selesai!



Nah, itu dia tiga model hijab yang belakangan ini jadi pilihan yang sering dipakai oleh para hijabers di tahun 2023. Jangan lupa selalu keramas dan merawat rambut berhijab mu dengan rangkaian Emeron khusus hijab ya! Karena formulanya mampu memenuhi kebutuhan nutrisi di rambut berhijab. Gak hanya itu, resiko masalah rambut rontok dan bau apek yang sering muncul di rambut berhijab, gak akan datang lagi! By the way, dari ketiga model hijab ini kalian tim yang mana nih girls?